MERANTI- Sebanyak 180 warga Desa Kelampai Setolo, Kecamatan Meranti, Kabupaten Landak mengikuti vaksinasi COVID-19 tahap 1 yang dilaksanakan di Kantor Desa Kelampai Setolo, Kamis (9/12/2021).

Pelaksanaan vaksinasi tersebut turut dipantau langsung Camar Meranti Elly Coenelia bersama Kapolsek Meranti Ipda Hendra Setyawan dan anggota Polsek Meranti.

“Kegiatan vaksinasi COVID-19 yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 wib dilaksanakan oleh 15 petugas kesehatan terdiri dari dokter dan perawat di Puskesmas Meranti,” jelas Kapolsek Meranti.

Kapolsek Meranti menambahkan bahwa pelaksanaa  vaksinasi dilaksanakan dengan sejumlah tahapan diantaranya pendaftaran, skrining, vaksinasi dan observasi.

“Dengan dilaksanakan vaksinasi ini diharapkan dapat menjadi salah satu upaya mencegah penyebaran virus COVID-19 khususnya di wilayah Kecamatan Meranti Kabupaten Landak,” pungkas Kapolsek (JP Pare/Red).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini