Tim gabungan saat mengevakuasi jenazah AN pria yang dinyatakan hilang saat mancing di Sungai Mempawah

MEMPAWAH HULU- Setelah sempat dinyatakan hilang saat memancing ikan di Sungai Mempawah pada Kamis (6/5) lalu AN ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa oleh tim gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, BPBD Kabupaten Landak bersama Basarnas dari Provinsi Kalbar, Pemerintahan Desa Pahokng dan warga Desa Pahokng di aliran sungai Mempawah, Dusun Antema, Desa Pahokng pada pukul 10.00 Sabtu (8/5/2021).

Korban ditemukan mengapung didalam kolam setelah tim gabungan melakukan proses pencarian selama tiga hari.

AN sendiri diketahui memiliki riwayat penyakit epilepsi. Setelah jenazah korban ditemukan petugas pun langsung merujuk kerumah duka untuk dilakukan penyerahan kepada pihak keluarga korban.

Sementara pihak keluarga menolak untuk dilakukan visum oleh pihak Kepolisian karena meyakini korban memang murni meninggal dunia akibat tenggelam.

Kapolsek Mempawah Hulu Iptu Asep Tabroni saat hadir dirumah duka mengucapkan terima kasih kepada tim yang telah melakukan upaya pencarian. Meski korban ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa.

“Saya turut mengucapkan terima kasih kepada tim gabungan yang telah bertugas membantu mencari korban. Kepada pihak keluarga saya mengucapkan turut berbela sungkawa. Semoga amal ibadah korban diterima disisi Tuhan dan diberikan tempat terbaik disisinya,” ungkap Kapolsek.

Sementara itu, Kepala Desa Pahokng Elpianus juga turut mengucapkan terima kasih atas kerjasama tim sehingga warganya yang sempat dilaporkan hilang dapat ditemukan.

“Kepada tim saya turut mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya meski korban ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Kepada pihak keluarga yang ditinggalkan semoga diberi ketabahan,” pungkas Elpianus (Widi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini