
LANDAK- Pemerintah Kabupaten Landak menggelar Musyarawah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Daerah Kabupaten Landak Tahun 2022 yang dilaksanakan di aula Kantor Bupati Landak, Selasa (22/3/2022) sore.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur Kalbar Ria Norsan, Wakil Bupati Landak Herculanus Heriadi, Anggota DPRD Provinsi Kalbar dapil Landak, Wakil Ketua DPRD Landak Oktapianus, bersama Aris Ismail dan sejumlah anggota DPRD Landak, Sekda, bersama Forkopimda dan para kepala OPD Provinsi Kalbar dan Kepala OPD Pemerintah Kabupaten Landak, Camat se Kabupaten Landak bersama tokoh adat dan tamu undangan lainnya (MC DPRD Landak)



















