LANDAK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Landak menetapkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Landak Karolin-Erani sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih dalam pilkada Tahun 2024.
Penetapan pasangan Karolin-Erani sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Landak terpilih untuk periode 2025-2030 ini, dilaksanakan KPU dalam rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon terpilih dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Landak Tahun 2024 yang digelar di aula Hotel Hanura, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Kamis (09/01/2025).
Ketua KPU Landak Lisanto mengatakan penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati Landak terpilih ini berdasarkan surat keputusan nomor 07 Tahun 2025, tentang penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Landak Tahun 2024. Dimana berdasarkan hasil keputusan tersebut, KPU menetapakan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Landak nomor urut 1 Karolin-Erani sebagai Bupati dan Wakil Bupati Landak terpilih dengan perolehan suara sebanyak 122.922 suara atau setara 54,44 persen dari total suara sah.
“Kami bersyukur untuk pelaksanaan pemilihan ini, sekaligus kami juga kami menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat Landak yang telah menjadi bagian dalam mensukseskan pelaksanaan pemilihan baik pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Landak Tahun 2024,” ungkap Lisanto.
Selanjutnya, Lisanto juga menyampaikan apresiasinya kepada reken-rekan penyenggara pilkada di Kabupaten Landak baik Ketua dan Anggota Bawaslu beserta seluruh jajaran mulai dari panwaslu kecamatan, PKD, hingga pengawas TPS yang sudah berkolaborasi dan bekerjasama dalam penyelenggaraan bersama KPU.
“Kami juga sampaikan apresiasi kepada 1002 pantarlih yang sudah melaksanakan tugasnya untuk pemiktahiran data pemilih. Kepada rekan-rekan media yang sudah membersamai tahapan ini, terima kasih dan apresiasi ini menjadi bagian yang tidak terpisahkan menjadi mitra dalam pelaksanaan pemilihan serentak di Kabupaten Landak,” sambung Lisanto.
Sementara itu, Bupati Landak terpilih Karolin Margret Natasa dalam kesempatan yang sama mengucapkan terima kasih baik kepada KPU, Bawaslu, pemerintah daerah Kabupaten Landak, TNI dan Polri yang telah turut serta dalam mewujudkan pesta demokrasi di Kabupaten Landak yang berjalan sukses dan lancar.
“Tentunya kita berharap, seluruh proses yang telah berjalan dengan baik ini, juga akan mengantarkan pemerintah Kabupaten Landak kedepan yang juga akan memimpin Kabupaten Landak sehingga kita bisa membangun daerah yang kita cintai ini, menjadi lebih baik dan maju di masa yang akan datang,” jelas Karolin.
Selanjutnya, Karolin juga turut mengapresiasi kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Landak yang telah mempercayakan kembali dirinya bersama Erani untuk memimpin Kabupaten Landak lima tahun mendatang. Ia juga turut mengajak masyarakat untuk dapat bergandengan tangan membangun Kabupaten Landak kedepan.
“Mari kita jalin semangat kebersamaan serta terus berkomitmen untuk mewujudkan Kabupaten Landak yang lebih hebat. Pilkada sudah selesai, mari kita kembali pada aktifitas kita, kembali untuk membangun Kabupaten Landak, membangun persatuan dan kesatuan diantara kita semua,” ajak Karolin (SABAT).